LEWAT PERKEMAHAN WARGA, ERATKAN SILATURAHMI

Masa lalu itu memang sudah terlewati namun tali silaturrahmi tak akan pernah mati

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Salam Pramuka!!!

Apa kabar kakak semua khususnya senior Pramuka Racana Fatahilah-Nyi Mas Gandasari (Rafani) di berbagai angkatan dan penjuru??? Semoga kakak semua selalu dalam kebaikan dan lindungan Allah Subhanahu Wata’ala. Amin…

Ada kabar gembira khususnya bagi keluarga besar Rafani. Apa itu? Sebagai upaya mempererat dan memperkokoh tali sillaturahmi dari generasi ke generasi, maka akan diadakan kembali Perkemahan Warga bagi keluarga Rafani. Kegiatan yang sengaja didesign dengan nuansa kekeluargaan dan kebersamaan dari kegiatan yang fun hingga kegiatan semi formal (saresehan) dan kegiatan-kegiatan lainnya. Kegiatan ini akan dilaksankan pada tanggal 24-26 April 2015 di Villa Bowo Indah, Pengasinan Depok.

Tiga hari untuk bernostalgia semoga dapat memperkokoh hubungan keluarga besar Rafani dan akan akan membawa kebaikan untuk Racana Tercinta. Oleh karena itu, kami mengundang seluruh keluarga besar Rafani untuk mensukseskan kegiatan ini yang terangkum dalam tema Tumbuh Bersama Membangun Racana.

Tak akan ada masa sekarang tanpa adanya masa lalu

Tak ada racana tercinta tanpa ada kakak-kakak yang luar biasa

Contact Person        : Faisal Marzuki (085883847301)

                                    Kominfo (085717271932)

Salam Pramuka!!!

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

 Diposting oleh: P.A

MUSYRA XXIV 2014

Salam Pramuka…!!!!

Satyaku kudarmakan.. Darmaku kubaktikan..

Seiring berjalannya waktu kami Dewan Racana 2013 telah berada dipenghujung kepengurusan, satu tahun sudah kami jalan bersama dengan dukungan kaka-kaka sehingga kami dapat menjalanai kepengurusan ini dengan lancar walau masih banyak sekali kekurangan di sana sini dari kami sebagai dewan. Di akhir penghujung ini pun menghantarkan kami untuk melaksanakan MUSYRA XXIV untuk mengevaluasi dan membenahi segala yang berbaik untuk Racana Fatahillah – Nyi Mas Gandasari. Dengan ini pula kami mengundang kepada kaka-kaka Senioren dimanapun berada untuk berpartisipasi dan menyukseskan acara ini, kami berharap sekali mendapatkan masukan-masukan, ide-ide cemerlang juga informasi-informasi terupdate dari kaka-kaka senioren kami.. MUSYRA XXIV akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal : Jum’at, 24 Januari 2014 s/d Minggu, 26 Januari 2014

Tempat : Komplek Perumahan PLTU, Kelapa Tujuh, Merak.

Transportasi : Dari terminal / stasiun Merak naik angkot merah turun di perumahan PLTU Kelapa Tujuh.

1010621_788376284510596_2101469934_nContact Person : Kak Rahmat (08561826651) atau Kak Yuni (085776804188)

HASIL RAPAT KERJA RACANA PARUH II

Assalamualaikum..

Salam pramuka….

Dengan penuh kerinduan, saya selaku penanggung jawab pengisi blog memohon maaf  jarang up-date di blog ini. Lama tak tersiar kabarnya di dunia blogging, pada tanggal 28-29 Juli 2012 Racana telah melaksanakan rapat kerja untuk mengevaluasi, membahas bersama, serta merencanakan tentang program kerja, terlebih hal yang terpenting tentang perencanaan dan perbaikan tugas ke depannya untuk masing-masing dewan.

Berorganisasi adalah salah satu cara untuk memahami orang lain, untuk meminimalisir ego, mengesampingkan kepentingan pribadi demi terciptanya organisasi yang berasaskan manfaat. Tentunya teringatlah pada asas “ bina diri, bina satuan, dan bina masyarakat .” Dalam suasana indahnya Ramadhan, rapat kerja dilaksanakan dengan kemandirian. Dan ini adalah beberapa hasil dari konsideran raker di Aula Madya, Kampus UIN Jakarta.

BPH

  1. HUT Racana ke- 23
    Ketua OC        : Rahmat Saputra
    Sekretaris        : Rosalina P.N.
    Bendahara       : Lia Lusiana

    • Seminar Kepramukaan
      Selasa, 30 Oktober 2012 untuk Pramuka Penegak dan Pandega se-Jabodetabek
    • Jamboree Mahasiswa
      Jum’at, 02 November 2012 untuk Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
    • Pesta Besar Siaga
      Sabtu, 03 November 2012 untuk Pramuka Siaga se-Jabodetabek
    • Giat Prestasi
      Minggu, 04 November 2012 untuk Pramuka Penggalang
    • Perayaan HUT Gugusdepan
      Minggu malam, 04 November 2012 untuk seluruh anggota Gugusdepan
  2. MUSYRA XXIII
    Ketua OC        : Cecep Supardi
    Tempat           : Villa Ka Ghozi
    Waktu             : 28-30 Desember 2012


Bid. Pendidikan dan Latihan (DIKLAT)

  1. KMD (Kurusus Mahir Dasar)
    Ketua OC        : Mamay sholihat
    Sekretaris      : Faisal Ramdhan
    Bendahara     : Siti Salbiyah
    Waktu              : 25-30 September 2012
  2. Urban Search and Rescue (USAR)
    Ketua OC       : Ahmad Zaki
    Waktu             : November Minggu ke-4
    Tempat          : Indoor dan Outdoor
  3. Gelar Orientasi Anggota dan Latihan (GOAL)
    Waktu              : Oktober-Desember

Pokja Outdoor Activity (OAC)

  1. Ekspedisi
    Penanggung jawab  : Komasofiah
    Tempat                        : Gunung Endut/ Gunung Wayang

Pokja Tekpram        

  1. Pelatihan Rutin Tekpram
    Penanggung Jawab  : Siti Ma’unah
    Waktu                            : September Minggu ke-4
    Tempat                         : Indoor dan Outdoor
  2. Pengadaan Tongkat Latihan

 

Bid. Sosial, Budaya dan Agama (SOSBUDA)

  1. Desa Binaan
    Waktu                : Mulai September minggu ke-2, pukul  18.00-19.00
    Tempat             : Bintaro Permai (Ulujami)
    Peserta didik  : 30 anak
    Materi               : Pembentukkan Akhlak

 

Bid. Kesejahteraan Warga Racana (KESWARA)

Tugas

  • Materi Pemasangan Tenda untuk warga baru angkatan 2012
  • Inventaris distempel
  • Jadwal Piket sanggar
  • Pendataan inventaris keseluruhan
  • Pembelian tenda baru

Pokja Usaha Racana Fatahillah-Nyi Mas Gandasari (URFANI)

  1. Pelatihan Kerajinan Tangan Dan Kesenian
    Waktu               : Mulai Bulan September (Rutinitas)

Bid. Komunikasi dan Informasi (KOMINFO)

Tugas

  • Pembuatan Buku game dan up grade  data-data warga
  • Pelatihan Desain dan Blogging, serta Pelatihan Bahasa Inggris
    Waktu              : setiap sore s/d bulan Desember
    Materi              : 6 SKS
  • Mendokumentasikan foto-foto kegiatan (10 Kegiatan) dalam bentuk softcopy dan Hardcopy
  • Pembelian Handphone untuk Komunikasi (sms/Jarkom)
  • Pembelian pulsa sesuai dengan kebutuhan
  • Pencetakan foto-foto semua KDR

Demikianlah hasil musyawarah para dewan dengan warga Racana Fatahillah-Nyi Mas Gandasari, semoga hasil Rapat Kerja Racana Paruh 2 ini bisa kami laksanakan sebagai bhakti untuk Pramuka.

#Kata Mutiara…. bahwasannya kita tidak akan tahu tentang arti benar, jika tidak pernah belajar dari kesalahan…#

Semangat terus kakak-kakak dewan dan warga Racana, mari berkarya nyata, bergembira ria.

Kominfo 2012

Pelatihan Fotografi Cooming Soon

Salam Pramuka!

Wah, ada kabar gembira nih buat kakak-kakak yang suka potret memotret! Tak lama lagi tanggal 16 Juni 2012 Racana Fatahillah-Nyi Mas Gandasari akan mengadakan Pelatihan Fotografi untuk Pramuka Penegak dan Pandega di Kampus I UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Disini kakak-kakak bisa belajar beberapa teknik fotografi sekaligus Praktek langsung bersama kakak-kakak Pemateri yang hasilnya akan dilombakan dan dipersentasikan. Pokoknya seru deh…jangan sampai ketinggalan.
Eit…tak hanya sekedar Pelatihan tapi kita juga berbagi kepada sesama dengan membayar biaya kontribusi, sebagian biaya akan dialokasikan untuk membantu dana santunan bagi anak Yatim pada acara Isra Mi’raj yang akan diadakan esok harinya.

Untuk Petunjuk Penyelenggaraan dapat diunduh disini dan  disini untuk undangan. Bagi kakak-kakak yang ingin ikut serta dan atau membutuhkan undangan bisa hubungi Contact Person yang tertera pada brosur diatas dengan mengirimkan Nama Ambalan/Racana<spasi>Alamat Pangkalan<spasi>email<spasi>nama pengirim.

“REKAM JEJAKMU the experience start here”

posted by: Bid. Kominfo DRFN-XXII

GOAL 2012

Puji syukur ke hadirat Allah swt. pada tanggal 7—12 Februari 2012 acara GOAL telah rampung dilaksanakan. Usaha reka kerja telah dimaksimalkan. Pada tanggal 7 Februari 2012 pukul 10.00 WIB peserta telah siap untuk pemberangkatan menuju Gunung Sangga Buana, Karawang. Namun sebelum itu, peserta GOAL melakukan upacara pelepasan di taman Auditorium. Jumlah peserta yang meneruskan tongkat estafet mencapai 17 orang, terdiri atas enam putra dan sebelas putri. Biarpun peserta pada tahun 2012 ini dapat dikatakan sedikit, namun kami berharap mereka mampu loyal pada Racana dan memiliki semangat juang yang tinggi.

          Perjalanan panjang menuju Karawang dilalui dengan penuh suka-cita. Sebelum mendaki gunung, para tamu racana mendapatkan materi tentang keracanaan, kepandegaan, kepramukaan dan keracanaan sebagai bekal pengetahuan untuk  implikasi dalam Racana. Selama di camp, tamu racana diharapkan mampu saling mengenal, baik antara peserta dengan peserta lainnya, reka kerja, dewan Racana, DKP, dan bahkan dengan  senioren. Itu semua dimaksudkan agar terjalin hubungan kekeluargaan yang erat dalam satu racana. Bahkan peserta GOAL 2012 telah memiliki julukan sebagai angkatan “Lelet”. Sebenarnya nama julukan per angkatan ini hanya untuk menambah keakraban antara satu dengan yang lainnya.

          Pada hari Jumat, 10 Februari 2012 para peserta beserta warga racana siap mendaki Gunung Sangga Buana. Setapak demi setapak kami menyusuri jalan menuju puncak. Sinar matahari yang tak letih mengiringi perjalanan kami. Perjalanan yang penuh perjuangan. Pada malam hari kami menginap di sekitar makam sebelum melanjutkan perjalanan menuju puncak gunung.

          Pagi harinya  kami melanjutkan perjalanan menuju puncak, dan sekitar pukul 08.00 WIB kami berhasil mencapai puncak Sangga Buana. Alhamdulillah.. setelah bersantai dan berfoto ria, maka kami melanjutkan perjalanan menuju Curug Cigentis. Di Cigentis kami tiba pukul 16.30. Pada malam harinya dilaksanakan upacara api unggun dan perjalanan per pos untuk para tamu racana. Setelah pagi datang menjemput, Angkatan Lelet bersiap untuk renungan dan pencarian logo. Pencarian logo merupakan hal yang paling dinanti. Di dalamnya terdapat keharuan, usaha, kerja keras, kekompakan, serta solidaritas. Setelah itu dilaksanakan pelantikan yang dihadiri oleh Kak Nanang Syaikhu selaku pembina. Setelah semua proses GOAL selesai tibalah saatya untuk kembali ke kampus tercinta.

          Yaaaaaaaaaah, begitulah sedikit cerita mengenai GOAL 2012. Sepertinya semua ini sudah dapat terbayangkan atau bahkan sering dialami oleh kakak-kakak dalam berbagai kesempatan. Semangka…….. Semangat kakak… 0_o 🙂 🙂 🙂

“KOMINFO”

Wisuda

Gedung Auditorium Utama Dr. Nasution menjadi sejarah pada acara Wisuda UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Toga pun menjadi kebanggaan bagi para mahasiswa yang telah menyelesaikan pendidikan di bangku kuliahnya pada program S-1. Rasa haru pun menyelimuti sekeliling kampus. Bukan hanya menjadi kebanggaan bagi mahasiswa tetapi juga menjadi keharuan tersendiri bagi orang tua, saudara, atau teman yang mengenalnya. Bucket bunga pun menjadi kado terminim yang dilayangkan keluarga atau teman yang hadir pada saat wisuda. Area kampus menjadi ramai tak bercelah. Para pengunjung pun sibuk mencari tempat untuk menggelar tikar atau koran guna menunggu wisudawan atau wisudawati dari dalam gedung.

          Selain UIN yang bergembira, Racana pun kian bersuka cita. Puji syukur atas kelulusan Ka Didi Ahmad Mursidi, S.Pd. I., Kak Mimi Hazami, S. Pd., serta Kak Ebi S.Pd. Tepatnya pada tanggal 28 Januari 2012 nama mereka resmi tercatat dalam buku wisuda. Sukuran dan upacara adat wisuda pun meriah dilaksanakan oleh Kak Mimi dan Kak Didi. Doa serta keinginan untuk menyusul langkah kalian menjadi motivasi tersendiri bagi kami yang hadir dalamm acara adat wisuda tersebut. Selamat Kakak-Kakak Senioren, teruskan perjuangan kalian hingga mencapai titik kesuksesan yang didambakan. Bimbing pula adik-adik kakak yang belum lulus ini, agar mampu mengikuti jejak kesuksesan kakak-kakak sekalian. 🙂 🙂 🙂

Jawara

 

Alhamdulillah, puji syukur ke hadirat Allah swt. pada Minggu, 29 Januari 2012 bertempat di kediaman Kak Emon dan Kak Ais, Jawara (Jalinan Warga Racana) dapat berlangsung. Jawara yang bertujuan mengikat tali silaturahmi antar warga Racana memang kami rasakan fungsinya. Pada acara ini, kita semua dapat tertawa bersama, berbagi cerita, berbagi duka atau pun sebagai ajang memperkenalkan diri pada senior—senior terdahulu.

          Beberapa hal yang sempat menjadi obrolan ringan saat Jawara yaitu memperkenalkan Ketua Dewan Racana periode 2012—2013 “Kak Irfan Setiawan”, memperkenalkan angkatan Angkling yang sedang menyusun Pengembaraan, membahas Desa Binaan, serta membicarakan hal terkait dengan pelantikan.

           Bertemunya kawan lama merupakan hal yang amat membahagiakan dalam acara ini. Dari mulai Senioren, DKP, Purna Pandega, Gigil, Manja, dan Angkling pun turut berbagi cerita. Indahnya hidup adalah indahnya kebersamaan. Semoga Kakak-kakak yang belum sempat hadir pada Jawara ini, dapat menyempatkan hadir dalam Jawara pada sesi berikutnya. 🙂 🙂 🙂